HTML5 Powered with CSS3 / Styling, and SemanticsLevel Double-A conformance, 
          W3C WAI Web Content Accessibility Guidelines 2.0

Articles in Category: Kegiatan Pengadilan Terkini

Penyusunan dan Pendampingan RKA-K/L Pagu Indikatif Tahun Anggaran 2025

on Kamis, 04 Juli 2024. Posted in Kegiatan Pengadilan Terkini

Penyusunan dan Pendampingan RKA-K/L Pagu Indikatif Tahun Anggaran 2025

Kamis, 4 Juli 2024 Pelaksanaan Penyusunan dan Pendampingan RKA-K/L Pagu Indikatif Tahun Anggaran 2025 oleh Biro Perencanaan dan Organisasi Badan Urusan Administrasi Mahkamah Agung RI yang diikuti Sekretaris Pengadilan Negeri Binjai Bapak CHAIRUL ABDILLAH, S.E dan Penelaah Teknis Kebijakan Ibu HETTY ARITONANG, S.E. secara daring di Media Center Pengadilan Negeri Binjai.

Pembinaan, Pengawasan Assesmen Sertifikasi Mutu Pengadilan Unggul dan Tangguh (AMPUH) Serta Pendampingan Zona Integritas Oleh Pengadilan Tinggi Medan Pada Pengadilan Negeri Binjai

on Selasa, 02 Juli 2024. Posted in Kegiatan Pengadilan Terkini

Pembinaan, Pengawasan Assesmen Sertifikasi Mutu Pengadilan Unggul dan Tangguh (AMPUH) Serta Pendampingan Zona Integritas Oleh Pengadilan Tinggi Medan Pada Pengadilan Negeri Binjai

Pembinaan, Pengawasan Assesmen Sertifikasi Mutu Pengadilan Unggul dan Tangguh (AMPUH) Serta Pendampingan Zona Integritas oleh Pengadilan Tinggi Medan pada Senin, 1 Juli 2024 di Pengadilan Negeri Binjai. Tim dari Pengadilan Tinggi Medan yaitu YM. Bapak / Ibu Hakim Tinggi Hj.HASMAYETTI, S.H.,.M.Hum, LELIWATY, S.H., M.H., Dr. DAHLAN SINAGA, SH, MH, JUMONGKAS L. GAOL, S.H., M.H, HERI SUTANTO, S.H., M.H.,dan  ENDANG SRIASTINING WILUDJENG, S.H.,dan Pejabat Struktural YUSMAN HAREFA, SH.,MH, RICKY PRATAMA GINTING, SH, dan panitera pengganti Hj. SYAFRIDA HAFNI, S.H., M.H., H. ABDUL RAHMAN, S.H., M.H.

Dalam opening meeting Ketua Tim yaitu Ibu  Hj.HASMAYETTI, S.H.,.M.Hum memberikan kata sambutan yaitu Tim berterima kasih telah disambut baik keluarga besar Pengadilan Negeri Binjai, kedatangan Tim dalam Pembinaan dan Pengawasan ini untuk melihat, mengawasi dan memberikan arahan serta petunjuk kepada Pengadilan Negeri Binjai dalam rangka peningkatan kinerja Pengadilan Negeri Binjai dan untuk meningkatkan kualitas layanan bagi masyarakat pencari keadilan. 

Acara dilanjutkan dengan kata sambutan Ketua Pengadilan Negeri Binjai Bapak Bakhtiar, SH.,MH dengan mengucapkan terima kasih atas kedatangan Tim Pembinaan, Pengawasan Assesmen Sertifikasi Mutu Pengadilan Unggul dan Tangguh (AMPUH) Serta Pendampingan Zona Integritas ke Pengadilan Negeri Binjai dan sangat menharapkan bimbingan, arahan dan petunjuk dari Tim untuk meningkatkan kinerja dan pelayanan Pengadilan Negeri Binjai. Pada kesempatan tersebut Ketua Pengadilan Negeri Binjai menguraikan / mendeskripsikan keadaan Pengadilan Negeri Binjai dari bulan Januari sampai dengan bulan Juni 2024.

Setelah opening meeting acara langsung dilanjutkan dengan Pengawasan Rutin, Assesmen Sertifikasi Mutu Pengadilan Unggul dan Tangguh (AMPUH) Serta Pendampingan Zona Integritas oleh Tim sampai dengan selesai. Pengawasan berjalan lancar dan setelah pemeriksaan selesai acara dilanjutkan dengan closing meeting.

Dalam acara closing meeting tim memaparkan dengan singkat hasil pemeriksaan Pengawasan Assesmen Sertifikasi Mutu Pengadilan Unggul dan Tangguh (AMPUH) Serta Pendampingan Zona Integritas. Tim menyampaikan bahwa Pengadilan Negeri Binjai sudah banyak kemajuan, sudah lebih bagus dari sebelumnya dan sudah banyak perubahan ke arah yang lebih baik. Dalam hal ini Tim mengharapkan Pengadilan Negeri Binjai agar lebih meningkatkan kinerja dan kualitas pelayanan bagi masyarakat pencari keadilan. Tim mengharapkan dari hasil dari pemeriksaan ini agar ditindaklanjuti segera dan menyampaikan hasil tindak lanjutnya kepada Tim dengan waktu yang telah ditentukan. Ketua Pengadilan Negeri Binjai Bapak Bakhtiar, SH.,MH menyambut hasil pemeriksaan Tim dengan berterima kasih kepada Tim telah memberikan penilaian dan arahan serta petunjuk yang bermanfaat untuk kemajuan Pengadilan Negeri Binjai. 

Acara ditutup dengan foto bersama antara Tim Pembinaan, Pengawasan Assesmen Sertifikasi Mutu Pengadilan Unggul dan Tangguh (AMPUH) Serta Pendampingan Zona Integritas dengan Pengadilan Negeri Binjai di Ruang Cakra Pengadilan Negeri Binjai. 

 

Barcode Layanan

Hasil Survei